Beijing, (ANTARA News) - Jalan santai (fun walk) yang diikuti sekitar 100 warga negara Indonesia untuk mempromosikan Asian Games 2018 menyita perhatian para pengunjung Stadion Nasional Olimpiade, Beijing, Sabtu.

Pandangan para pengunjung pagi itu tertuju pada kerumunan orang yang mengenakan pakaian didominasi warna merah hati.

Apalagi dalam jalan sehat mengitari stadion yang menjadi pusat penyelenggaraan Olimpiade 2008 itu, Duta Besar RI untuk China Djauhari Oratmangun memimpin yel-yel.

"Asian Games, Energy for Asia!" teriak Dubes yang disambut teriakan kencang, "Yeah....!" oleh para peserta gerak jalan.



Saat menyusuri rute sepanjang 2 kilometer di pelataran Stadion Olimpiade, Dubes dan para peserta menyanyikan lagu-lagu perjuangan beritme mars.

Nuansa Merah-Putih yang dikenakan para peserta gerak jalan dari kalangan pelajar, pekerja, dan staf KBRI Beijing itu cukup mewakili identitas Indonesia di Ibu Kota China tersebut.

Jalan sehat itu juga bagian dari rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-73 RI yang digelar oleh KBRI Beijing.

Setelah jalan sehat di salah satu ikon wisata olahraga China, itu para peserta menuju KBRI Beijing untuk mengikuti pertandingan tenis meja antar-WNI. (T.M038)



(T.M038/B/I015/I015)

Baca juga: "Fun Run" Hangzhou promosikan Asian Games Jakarta-Palembang

Pewarta:
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
COPYRIGHT © ANTARA 2018