“Kemitraan ekonomi kami semakin intensif, terutama juga dalam pengembangan industri dan sumber daya manusia (SDM)”
Jakarta (ANTARA News) - Menteri Perindustrian (Menperin) Airlangga Hartarto menyebut Indonesia dan Singapura terus berupaya meningkatkan kerja sama untuk memperkuat perekonomian kedua negara agar lebih saling melengkapi. 

“Kemitraan ekonomi kami semakin intensif, terutama juga dalam pengembangan industri dan sumber daya manusia (SDM),” kata Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto melalui keterangannya di Jakarta, Rabu.

Airlangga menyampaikan hal itu ketika mewakili Pemerintah Indonesia pada acara Perayaan Hari Nasional ke-53 Singapura di Jakarta.

Menurutnya, selama 50 tahun ini, hubungan bilateral telah terjalin dengan baik, terutama melalui kolaborasi peningkatan volume perdagangan dan investasi.

Airlangga meyakini, sinergi Indonesia-Singapura akan memberikan kontribusi terhadap kekuatan Asean.

Berdasarkan data Badan Koordinasi Penanaman Modal BKPM), investasi dari Singapura ke Indonesia sepanjang tahun 2017 mencapai 8,44 miliar dolar AS atau setara Rp114,37 triliun.

Baca juga: SIngapura masih investor terbesar Indonesia awal 2018

Sementara itu, nilai ekspor nonmigas Indonesia ke Singapura sebesar sembilan miliar dolar AS dan merupakan negara tujuan terbesar kelima.

Guna meningkatkan kerja sama yang saling menguntungkan, sekaligus menindaklanjuti hasil pertemuan kedua pemimpin negara, Presiden RI Joko Widodo dan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong pada 2017 lalu, Kementerian Perindustrian RI aktif menarik lebih banyak investor ke Kawasan Industri Kendal (KIK), Jawa Tengah.

“Saat ini, kami sudah memiliki lebih dari 43 tenant di KIK. Selanjutnya, kami tengah memfokuskan untuk pengembangan politeknik furnitur di kawasan tersebut,” tutur Airlangga.

Pembangunan KIK merupakan hasil kerja sama antara investor Indonesia dengan Singapura.

Kawasan industri terintegrasi pertama di Jawa Tengah tersebut diproyeksikan menyerap potensi investasi sebesar Rp 200 triliun.

Pada tahap pertama, lahan yang akan digarap seluas 1.000 hektare dengan target 300 tenant dan menyerap tenaga kerja sebanyak 500.000 orang hingga tahun 2025.

Untuk menjadi kawasan industri terpadu, pengembangan KIK direncanakan sampai tiga tahap dengan total lahan seluas 2.700 hektare. Kawasan ini akan didukung dengan pengembangan zona industri, pelabuhan, kota fesyen, dan permukiman.

Saat ini, investor yang sudah masuk di KIK berasal dari Indonesia, Singapura, Malaysia, China dan Jepang. Di antara mereka merupakan produsen furnitur, makanan, kemasan makanan, baja, label printing dan boneka.

Baca juga: Kawasan industri Karawang dan Kudus jadi percontohan 5G

Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2018