Sebelumnya China yang mengalahkan Indonesia 0-12 dengan berdampak mercy rule pula pada pertandingan perdana.
"Tidak ada satu tim yang mau main buruk, kami sudah melakukan yang terbaik, tapi di atas kertas Chinese Taipei memang lebih baik," kata kapten tim sofbol putri Indonesia Cresida Mariska Dwiyanti usai pertandingan di Stadion Sofbol Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin.
Mercy rule adalah dihentikannnya pertandingan usai inning keempat (dari total tujuh inning) karena skor antar tim berjarak 10 atau lebih, dan tim unggul dianggap pemenang.
Kesalahan dasar di awal pertandingan dalam menangkap bola yabg dilakukan timnas sofbol putri Indonesia mempermudah dua pemain timnas Chinese Taipei untuk melaju ke homebase yang menjadikan skor 2-0 untuk Chinese Taipei.
Kemudian berganti menyerang, Yuka Ramadina pemain sofbol Indonesia mendapatkan walk menuju base pertama. Namun lemahnya pukulan dari Ashilla Safiya membuat Chinese Taipei menyelesaikan inning pertama dengan cepat.
Posisi berganti, pitcher Indonesia, Lidia Krey kembali mengambil alih tempat pelempar. Sofbol Indonesia kembali kecurian satu poin, sehingga posisi skor 0-3.
Pada inning ketiga keadaan masih banyak dikendalikan oleh Chinese Taipei, kembali Indonesia kecurian poin dari nomor 12 Chinese Taipei Miaoyi Chen yang berhail lari ke homebase, kedudukan 0-4.
Menyusul kemudian Szushih Li lari menuju ke homebase dengan aman akibat kegagalan menangkap bola dari Catcher Indonesia Ilka Arunia Emogene.
Disusul lagi satu pemain Chinese Taipei dibelakang Li, yang membuat skor menjadi 0-6, keunggulan untuk Taipei.
Tertinggal enam angka, sofbol Indonesia memasukkan Monica Issela dengan nomor punggung tujuh sebagai pitcher. Pukulan keras dari pemain Chinese Taipei Yen Yi membuat tiga rekan lainnya mampu lari ke homebase, sehingga kedudukan 0-9.
Tiga kali berganti pitcher, Chinese Taipei masih mendominasi permainan dengan terus mencetak angka hingga 0-12 di inning ketiga. Lanjut hingga inning keempat Indonesia masih juga belum berhasil satu poin, bahkan Chinese Taipei menambah skor menjadi 0-14.
Baca juga: Sofbol Indonesia menyerah 0-7 dari Jepang
Pewarta: Afut Syafril Nursyirwan
Editor: Irwan Suhirwandi
COPYRIGHT © ANTARA 2018