Jakarta (ANTARA News) - Penggawa tim nasional bola basket putri Indonesia, Christine Aldora Tjundawan, mengaku puas akhirnya ia dan rekan-rekannya bisa meraih kemenangan dalam keikutsertaan mereka di Asian Games 2018.

Indonesia berhasil mengalahkan India 69-66 dalam laga penyisihan Grup X bola basket putri di Hall Basket Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis, demi memesan satu tiket terakhir ke babak perempat final.

"Puas banget sih. Menurut aku secara keseluruhan anak-anak memang semangat, kelihatan pengin menang banget ini," kata Christine saat ditemui selepas pertandingan.

Christine juga menjadi salah satu penampil terbaik Indonesia di laga tersebut, secara keseluruhan membukukan 12 poin, 8 rebound, 6 assist dan 4 steal dari 25 menit 47 detik waktunya melantai.

Bahkan, Christine sempat jadi penopang perolehan poin Indonesia di kuarter pertama, saat mesin poin utama mereka, Natasha Debby Christaline, belum mencapai permainan terbaiknya.

Baca juga: Kalahkan India, Indonesia rebut tiket terakhir ke perempat final

Pebasket yang terakhir tercatat bernaung di klub Sahabat Semarang itu rupanya juga memaksakan diri bermain dalam keadaan kram yang kambuhan sejak di dua laga sebelumnya di penyisihan Grup X Asian Games 2018, namun ia memastikan akan tetap memberikan yang terbaik di laga perempat final.

"Tadi cuma kram aja. Sebetulnya bukan cuma tadi, dari beberapa gim sebelumnya juga kejadian kram, pindah-pindah aja lokasinya," kata Christine sembari menunjuk beberapa titik di lutut serta paha kaki kanan dan kirinya.

Di perempat final Indonesia akan berhadapan dengan jawara Grup Y, China, yang merupakan salah satu tim favorit juara, pada Minggu (26/8).

Kendati menghadapi tim kuat, Christine, mengaku ia dan rekan-rekannya akan berusaha keras untuk memberikan perlawanan.

"Ya memang China tim kuat, tapi kita jangan nyerah dulu. Tetap kasih yang terbaik nanti," pungkasnya.

Indonesia lolos ke perempat final berkat kemenangan semata wayang atas India, setelah di tiga pertandingan sebelumnya kalah dari Korea, Kazakhstan dan Chinese Taipei.

Baca juga: Hasil dan klasemen akhir Grup X basket putri

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2018