Palembang (ANTARA News) - Kontingen Korea Selatan menyabet medali emas cabang olahraga boling Asian Games 2018 pada nomor beregu 6 putri pada pertandingan di Jakabaring Bowling Center (JBC) Palembang Provinsi Sumatera Selatan, Jumat.

Tim Negeri Gingseng yang turun dengan susunan pemain Baek Seungja, Han Byul, Kim Hyun Mi, Lee Yeonji, Ryu Seoyeon dan Lee Nayoung meraih angka tertinggi 8338 pin.

Sedangkan medali perak nomor itu diraih oleh putri Malaysia yang menurunkan  Cheah Mei Lan, Syaidatul Afifah, Natasha, Sin Li Jane, Siti Afiyah Amirah dan Shalin Zulkifli dengan skor 8149  atau terpaut 189 pin dari peraih medali emas.

Sementara perunggu nomor itu diboyong regu Chinese Taipei,  yang mendulang 7969 pin.

Sementara itu tim putri Indonesia kembali harus gagal mempersembahkan medali pada nomor itu yang harus finish di peringkat kelima dengan nilai 7950. Tim Indonesia turun dengan formasi Sharon Afelia Liman Santoso, Putty Insavila, Alisha Nabila Larasati, Aldila Indryati, Nadia Pramanik Nurmalina dan Tannya Roumimper .
 
Sebenarnya Tannya Roumimper dkk hampir meraih meraih medali perunggu, dan hanya terpaut 19 pin dari peringkat peraih medali perunggu Chinese Taipei.

"Tim Indonesia terpaut 19 pin dari Chinese Taipei di peringkat ketiga, hanya dua lemparan terakhir Sharon dan Alisha gagal merubuhkan seluruh pin," kata Manajer Tim Indonesia, Ronny Arnold Mandagi.
 
Pada pertandingan yang berlangsung hingga Jumat malam itu, atlet muda Nadia Pramanik tampil sangat baik. Pada laga itu ia menghasilkan 1494 pin. Dengan nilai itu, Nadia bersama andalan Indonesia lainnya Tannya Roumimper berhasil menembus tempat untuk tampil pada nomor master putri.

Dalam  dua kali penampilannya di trio putri maupun di regu enam putri, Nadia tampil lebih lepas.

Dengan kegagalan pada nomor itu, maka semakin berat bagi tim Indonesia untuk bisa merealisasikan target dua emas dari cabang olahraga boling pada ajang Asian Games 2018.

Kendati masih ada tiga nomor yang tersisa, namun peluang yang kemungkinan masih terbuka pada beregu enam putra yang akan dipertandingkan Sabtu (25/8) besok.

Sementara itu para atlet Malaysia dan Korea tampil cukup merata alam perolehan skor yang dicatatkan keenam atletnya. Persaingan ketat antara keduanya terjadi hingga game keempat yang mana Malaysia sempat tertinggal tipis dengan 15 pin dengan nilai 5431 sedangkan Korea memimpin 5446 pin. Dan Korea menjauh pada game kelima sebelum menyudahi perlawanan rivalnya itu dengan terpaut 189 pin.

Putri Chinese Taipei juga tampil cukup konsisten dalam penampilan hari ketiga. Chinese Taipei menurunkan atletnya Chang Yuh Sun, Pan Yufen, Chou Chiacen, Tsai Hsinyi, Huang Chiungyao dan Wang Yating.

Dengan demikian, perolehan medali cabang boling untuk merata. Malaysia, Korea Selatan dan Jepang masing-masing satu emas. Selain itu Malaysia juga meriah dua medali perak.
   
Pertandingan boling Asian Games 2018, Sabtu besok akan menggelar nomor regu enam (six) putra.


 

Pewarta: Syarif Abdullah
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2018