Jakarta (ANTARA News) - Tim nasional hoki putri India mampu membungkam Korea Selatan dengan skor 4-1 dalam lanjutan babak penyisihan Grup B di Lapangan Hoki, Kompleks Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu.

India mengawali laga dengan tempo permainan cepat yang mampu merepotkan barisan pertahanan Korea Selatan.

Korea Selatan berusaha membalasnya dengan serangan balik cepat di sisi kiri maupun kanan pertahanan India.

Tempo permainan cepat yang diperagakan kedua tim ternyata berakhir 0-0 di kuarter pertama.

Di awal kuarter kedua, India meningkatkan intensitas serangan dengan variasi umpan pendek maupun panjang.

Upaya tersebut membuahkan gol melalui pemain Kaur Navneet di menit ke-15 yang berhasil memanfaatkan celah pertahanan Korea Selatan.

Lima menit kemudian, Korea Selatan mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui tembakan Lee Yurim.

Kuarter ketiga, permainan kedua tim seimbang. Kedua tim silih berganti melakukan serangan untuk mencetak gol, namun tidak ada yang mampu menggetarkan gawang.

Hingga akhirnya di kuarter keempat, India mampu menambah pundi-pundi gol melalui Kaur Gurjit (2 gol) dan Katariya Vandana (1 gol). Skor pun berakhir untuk kemenangan India 4-1.

Pelatih timnas hoki putri India Marijne Sjoerd memuji kerja keras para pemain hingga menit akhir laga.

Di kuarter pertama, India sulit membongkar pertahanan Korea Selatan yang menumpuk pemain di kotak penalti.

Kuarter kedua sampai ketiga, para pemain bermain dengan sabar dan mencari celah pertahanan India.

Pemain dapat memanfaatkan peluang dari sudut penalti maupun umpan satu dua antar pemain, kata dia.

Pewarta: Azis Kurmala
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2018