Jakarta (ANTARA News) - Tim Chinese Taipei menjadi yang terbaik dengan mempersembahkan medali emas di cabang olahraga panahan Asian Games 2018 nomor recurve beregu putra.
Bertempat di lapangan panahan GBK Senayan, Jakarta, Senin, Chinese Taipei menang atas Korea Selatan dengan skor 5-3.
“Kami sangat senang dengan hasil ini dan terima kasih dukungannya,” ujar salah seorang atlet panahan Chinese Taipei, Chunheng Wei, ditemui usai perlombaan.
Menurut dia, partai puncak melawan Korea Selatan sangat luar biasa, tapi ia dan timnya mampu bersama-sama menampilkan yang terbaik.
Sempat unggul di set pertama dengan skor 2-0, Chinese Taipei yang diperkuat Weimin Luo, Chungheng Wei dan Chinchun Tang sempat mendapat perlawanan di set kedua serta ketiga.
Permainan ketat terjadi di set kedua, bahkan kedua tim sama-sama mengumpulkan 53 poin sehingga skor menjadi 2-1 tetap untuk keunggulan Chinese Taipei.
Di set ketiga, Korsel yang diperkuat Kim Woojin, Lee Wooseok dan Oh Jinhyek bahkan sempat unggul dan memaksa skor menjadi 3-3 sehingga diperlukan set berikutnya untuk menentukan pemenang.
Di set keempat, Chinese Taipei kembali tampil percaya diri dan menutup set penentuan dengan raihan poin 56-55 sehingga dengan tambahan dua angka memastikannya menjadi yang terbaik dengan skor akhir 5-3.
Hasil tersebut juga memaksa Korsel mengubur kesempatannya untuk mengawinkan gelar dari nomor recurve beregu setalah di tim putri sukses meraih emas.
Begitu juga Chinese Taipei yang tidak berhasil membawa dua emas dari nomor sama karena di beregu putri hanya membawa pulang medali perak.
Sementara itu, pada perebutan tempat ketiga, China masih terlalu kuat bagi Mongolia, dengan skor akhir 6-0, sekaligus memastikan China meraih medali perunggu.
Pewarta: Fiqih Arfani
Editor: Tasrief Tarmizi
COPYRIGHT © ANTARA 2018