Jakarta (ANTARA news) - Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan para penyandang disabilitas di Jakarta dan sekitarnya siap meramaikan dan memberi dukungan kepada para atlet yang akan berlaga di Asian Para Games 2018.

"Kami memfasilitasi 5.000 tiket gratis setiap hari bagi para penyandang disabilitas untuk bisa ikut memeriahkan dan memberikan dukungan kepada para atlet," kata Mensos di Jakarta, Kamis. 

Untuk pendistribusian tiket gratis tersebut,  Kementerian Sosial menggandeng 135 yayasan, panti sosial, balai maupun tokoh-tokoh komunitas disabilitas yang akan memobilisasi para penonton tersebut. 

"Terkait tiket ini kami sudah meluncurkan laman khusus agar panti-panti sosial,  balai, yayasan dan lainnya itu bisa memobilisasi para penyandang disabilitas," tambah dia. 

Selain itu Kemensos juga memfasilitasi 2.500 tiket gratis untuk upacara pembukaan Asian Para Games khusus bagi penyandang disabilitas. 

Untuk melancarkan mobilitas atlet terutama bagi atlet yang menggunakan kursi roda, Kemensos juga menyiapkan sejumlah mobil akses.

Kemensos juga telah memberikan pelatihan bagi 300 koordinator pendamping untuk memastikan mereka memberikan pelayanan yang optimal bagi atlet maupun tamu lainnya selama pelaksanaan Asian Para Games. 

Jakarta akan menjadi tuan rumah ajang olahraga bagi atlet penyandang disabilitas tingkat Asia pada 6-13 Oktober   dengan harapan Indonesia akan dikenang sebagai negara yang ramah terhadap penyandang disabilitas. 


Baca juga: Tiket gratis didistribusikan melalui organisasi penyandang disabilitas
Baca juga: Kementerian Sosial siapkan 2.000an tiket gratis Asian Para Games tiap hari

 

Pewarta:
Editor: Dewanti Lestari
COPYRIGHT © ANTARA 2018