Jakarta, (ANTARA News) - Timnas bisbol Sri Lanka berhasil mengalahkan timnas bisbol Laos dengan skor 15-10 dalam lanjutan putaran pertama bisbol ajang Asian Games 2018 di Lapangan Bisbol Senayan, Jakarta, Rabu.

Pada putaran pertama cabang olahraga bisbol, diikuti oleh tiga negara, yaitu Thailand, Laos dan Sri Lanka. Laos sudah bertanding sebanyak dua kali, dan pada dua kali pertandingan tersebut Laos gagal memetik kemenangan.

Pada pertandingan sebelumnya Thailand pukul telak Laos dengan skor 0-15 di stadion yang sama.

Laos sendiri baru turun perdana pada ajang Asian Games di edisi tahun 2018 ini. Pertandingan cabang olahraga bisbol pada Asian Games 2018 diselenggarakan di dua lokasi. Lokasi pertama di stadion bisbol Gelora Bung Karno, Senayan.

Lokasi kedua berada di Stadion Bisbol, Rawamangun, Jakarta.

Baca juga: Putaran pertama bisbol, Thailand pukul Laos 15-0

Pewarta: Afut Syafril Nursyirwan
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2018