Jakarta (ANTARA News) - Pebalap putri Hong Kong Wai Sze Lee meraih medali emas setelah menjadi yang tercepat di final balapan sepeda track disiplin keirin putri Asian Games 2018 yang digelar di Jakarta International Velodrome, Selasa.

Lee yang mengawali balapan dari heat 1 babak putaran pertama itu mampu secara konsisten menjaga kecepatannya di balapan sepanjang enam lap itu hingga mencapai putaran final yang diikuti enam pebalap dari Korsel, Hong Kong, dan China.

Di disiplin Keirin putri, para pebalap dipandu dan mengikuti dibelakan sepeda bermotor elektrik yang dikenal sebagai derny.

Setelah tiga lap, derny akan menyingkir dari lintasan dan para pebalap berpacu untuk meraih posisi yang menguntungkan untuk mengerahkan segala tenaganya pada 200 meter terakhir.

Di babak final, Lee keluar sebagai yang tercepat melahap 200 meter terakhir balapan dengan waktu 11,488 detik.

Atlet putri Korea Selatan Hyejin Lee meraih medali perak setelah mencatatkan selisih waktu 0,024 detik dari atlet putri Hong Kong.

Sedangkan medali perunggu diraih oleh Tianshi Zhong dari China dengan selisih waktu 0,375 detik.

Dua pebalap Indonesia , Crismonita Dwi Putri dan Elga Kharisma Novanda, harus puas dengan finis masing-masing di peringkat tujuh dan sebelas.

***4***

T.A059/

 

Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor: Teguh Handoko
COPYRIGHT © ANTARA 2018