Jakarta (ANTARA News) - Chinese Taipei berhasil meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 72-42 kontra Kazakhstan dalam laga penyisihan Grup X bola basket putri Asian Games 2018 di Hall Basket Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu.

Guard Taipei Szuchin Peng mengemas 16 poin dalam kemenangan tersebut, disusul kapten tim Pingjen Huang yang mencetak 14 poin.

Di kubu Kazakhstan, Nadehzda Kondrakova membukukan double-double 11 poin dan 12 rebound di tengah rendahnya akurasi tembakan dan kemampuan rebound tim mereka.

Pelatih Kazakhstan Evgenii Ovsiannikov menurunkan Zalina Kurazova, Tamara Yagodkina, Mariya Astapenko, Olga Kolesnikova dan Kondrakova sebagai sekawan pemula.

Sementara Pelatih Albert Wagner mengutus sekawan pemula yang berkomposisikan Huang, Weiling Wang, Ihsiu Cheng, Peng dan Yuting Lin.

Meski Kazakhstan lebih dulu mencetak poin di laga tersebut lewat tembakan Kurazova di dalam paint area, Taipei segera membalas lewat tembakan tiga angka Peng.

Sejak itu Taipei lebih banyak mengendalikan permainan dan menutup kuarter pertama dengan keunggulan 16-6 atas Kazakhstan.

Baca juga: Penyisihan basket putri, China bukukan kemenangan telak atas Thailand

Baca juga: Lupakan kekalahan, pelatih inginkan tim basket putri Thailand bangkit


Laga bergerak menuju lebih banyak kontak fisik di kuarter kedua, bahkan forward Kazakhstan Rufina Gavrilyuk terlihat tegeletak di tengah lapangan di sisa waktu 3 menit 34 detik setelah terlibat kontak fisik dengan lawannya.

Gavrilyuk akhirnya harus dipapah rekan-rekannya dan tim medis keluar lapangan hingga sebelum menghabiskan sisa waktu pertandingan di atas bangku cadangan.

Kendati demikian, bukan hilangnya Gavrilyuk yang membuat Kazakhstan tetap tertinggal dari Taipei di kuarter kedua, melainkan ketidakmampuan mereka menembus barisan pertahanan lawan.

Taipei mengemas 20 poin tambahan dan menyudahi paruh pertama pertandingan dengan keunggulan 36-18 atas Kazakhstan.

Efektivitas permainan dan tembakan Kazakhstan yang tak kunjung membaik membuat mereka hanya mencetak 11 poin tambahan dan kian tertinggal 29-55 dari Taipei kala periode 10 menit ketiga berakhir.

Di kuarter pamungkas, Taipei mengemas 17 poin lagi untuk memastikan kemenangan 72-42 atas Kazakhstan.

Kedua tim sama-sama akan melakoni laga lanjutan pada Jumat (17/8), Kazakhstan meladeni India, sedangkan Chinese Taipei bertemu Korea.

Baca juga: Tim bola basket putri Indonesia intip peluang menang atas Korea

Baca juga: Timnas bola basket putri masih perlu asah serangan

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Junaydi Suswanto
COPYRIGHT © ANTARA 2018