Jakarta (ANTARA News) - Tim bola basket putri Korea Bersatu menghempaskan Thailand 106-63 dalam laga delapan besar demi menantang Chinese Taipei di babak semifinal Asian Games 2018.

Kemenangan yang diraih di Hall Basket Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Minggu tersebut, disokong raihan 20 poin Kang Lee-seul, serta masing-masing 18 poin dari Park Ha-na dan Kim Yung-hui.

Sebaliknya bagi Thailand Thidaporn Maihom jadi pencetak angka terbanyak dengan 12 poin, diikuti Wipaporn Saechua 11 poin dan Supira Klanbut 10 poin.

Di laga ini, Park Ji-su, pemain Korea yang musim ini mulai bergabung dengan tim Liga Bola Basket Amerika Serikat (WNBA) Las Vegas Aces, terlihat bergabung dengan rekan-rekannya.

Namun, selain di sesi pemanasan Ji-su lebih banyak duduk di bangku cadangan, bahkan tak sempat melepas kaos seragam pemanasannya dan sepanjang laga lebih banyak membantu mendistribusikan minuman pelepas dahaga untuk rekan-rekannya.

Baca juga: Kalahkan Mongolia, Chinese Taipei tim pertama capai semifinal basket putri

Baca juga: Basket putri Chinese Taipei waspadai kehadiran pemain WNBA di kubu Korea


Korea tak butuh waktu lama untuk menegaskan perbedaan kelas dengan Thailand, tembakan Lim Yunghui di sisa waktu 5 menit 10 detik membuat mereka unggul dalam skor sementara 18-3.

Kuarter pertama berakhir dengan Korea memperlebar jarak keunggulan mereka menjadi 28-11 atas Thailand.

Tim besutan Lee Moonkyu tersebut kian tak terbendung di kuarter kedua, meraup 32 poin tambahan demi menjauh dari kejaran Thailand 60-19.

Selepas rehat paruh laga, Thailand sedikit terlecut dan di waktu bersamaan akurasi tembakan Korea menurun. Thailand mengungguli perolehan poin kuarter ketiga 18-16, namun secara keseluruhan masih tertinggal jauh 37-76 dari Korea.

Korea kembali mengamuk di kuarter pamungkas, mengantongi 30 poin tambahan, sedangkan jerih payah Thailand hanya menghasilkan 16 poin. Laga usai dengan kemenangan Korea atas Thailand 106-63.

Baca juga: Jadwal perempat final basket putri

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Tasrief Tarmizi
COPYRIGHT © ANTARA 2018